Featured Post
Kelulusan PPPK Sudah Diumumkan, Berikut Prediksi Penerbitan SK PPPK
Sahabat Sangkolan, Berikut ini adalah berita terbaru mengenai Kelulusan PPPK Sudah Diumumkan, Berikut Prediksi Penerbitan SK PPPK. Setelah pengumuman hasil seleksi PPPK 2023 pada pertengahan Desember 2023, pertanyaan muncul tentang kapan Surat Keputusan (SK) PPPK akan diterbitkan.
SK PPPK menjadi dokumen penting sebagai landasan formal yang mengatur hubungan kerja antara pemerintah dan calon pegawai PPPK.
Kelulusan PPPK Sudah Diumumkan, Berikut Prediksi Penerbitan SK PPPK |
Peserta seleksi PPPK 2023 yang telah lulus pada Desember lalu kini sibuk mengurus kelengkapan administrasi, terutama pengisian Daftar Riwayat Hidup Nomor Induk (DRH NI) dari 14 Desember 2023 hingga 12 Januari 2024.
Upaya Kemendikbudristek Menghapus Masa Kontrak PPPK Guru
Berkaca pada proses seleksi PPPK sebelumnya, setelah pengumuman kelulusan, pelamar yang lulus seleksi akan diangkat sebagai calon PPPK.
Pengangkatan ini dilakukan lewat keputusan Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK), yang kemudian disampaikan kepada kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) untuk mendapatkan Nomor Induk (NI) PPPK.
Inilah Konsekuensi Yang Harus Dihadapi Jika Terlambat Mengisi DRH NIP PPPK 2023
BKN akan menerbitkan NI PPPK paling lambat 25 hari kerja setelah pengumuman kelulusan. Tahap selanjutnya, yaitu pengisian DRH NI, dilaksanakan dari 14 Desember 2023 hingga 12 Januari 2024, sedangkan penetapan NI PPPK dilakukan pada 13 Januari sampai 11 Februari 2024.
halaman selanjutnya :
halaman 2
Setelah mendapatkan NI PPPK, pelamar yang lulus wajib menyerahkan kelengkapan administrasi, dan pihak yang bersangkutan menyampaikan administrasi tersebut kepada kepala BKN.
Kemudian, proses pengangkatan PPPK dilakukan dalam 30 hari kerja setelah menerima penetapan NI PPPK.
Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) dan calon PPPK akan menandatangani perjanjian kerja, dan setelah itu, PPK menetapkan keputusan pengangkatan atau SK PPPK.
SK PPPK akan menjadi dasar dimulainya hubungan perjanjian kerja PPPK dengan instansi pemerintah yang bersangkutan.
PPPK Menjadi Profesi Menantu Idaman Setelah Perubahan UUASN
Penting diingat bahwa pihak yang berwenang menerbitkan SK PPPK adalah Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) di instansi pemerintah yang melakukan pengadaan Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Kewenangan PPK meliputi menetapkan hasil seleksi, melakukan pengangkatan, dan menerbitkan SK PPPK bagi calon pegawai yang lulus seleksi.
SK PPPK diperkirakan akan diterbitkan pada bulan Maret atau awal April 2024.
Demikian artikel terbaru kami mengenai Kelulusan PPPK Sudah Diumumkan, Berikut Prediksi Penerbitan SK PPPK, Semoga Bermanfaat.
Baca Juga :
Gabung Grup Guru Berbagi
Tele : https://bit.ly/3AYIXWZ
Popular Posts
Twibbon HUT RI Ke 79 17 Agustus Tahun 2024
- Get link
- X
- Other Apps
Pemutakhiran Data Calon Peserta Pendidikan Profesi Guru (PPG)
- Get link
- X
- Other Apps
Comments